Back
A. Helwa: Secrets of Divine Love (Paperback, Indonesian language, 2022, Elex Media Komputindo)

Life-changing!

Sebelum membaca buku ini, saya adalah seorang muslim yang merasa putus asa akan hidup, bahkan sampai pada tahap meragukan akan adanya Tuhan. Namun, saat membaca buku ini, semuanya berubah. Dari bab awal hingga akhir, saya mendapatkan perspektif baru akan cinta serta kasih sayang Tuhan kepada diri saya, serta bagian-bagian lain yang penting dalam Islam. Pintu keraguan saya pun tertutup, dan pintu-pintu lain mengenai Tuhan serta Islam pun terbuka lebar. Saya berterimakasih banyak kepada penulis yang memberikan perspektif menarik kepada diri saya, dan karenanya pula saya ingin membaca buku-buku lain dengan tema serupa.